MERANGIN – Bertajuk Cofee Morning bersama awak media jajaran Polres Merangin dibawah pimpinan Kapolres AKBP Aman Guntoro berdiskusi hangat terkait Penambang Emas Tanpa Izin (PETI). Kapolres berkomitmen akan berupaya keras bersama jajaran untuk meminimalisir PETI.
Kapolres mengatakan saat ini jajarannya sedang mencari strategi guna mengurangi maraknya aktifitas PETI.
“Kami masih mencari strategi untuk PETI ini, karena kita tidak mau berbenturan dengan masyarakat. Penyetopan aliran BBM dan patroli sudah pernah diterapkan namun belum efektif,” Ungkap AKBP Aman Guntoro.
Kapolres juga menghimbau agar masyarakat ikut berperan aktif dalam membantu aparat kepolisian. Salah satunya dengan cara melaporkan bila ada kegiatan PETI.
“Saya himbau masyarakat sekitar agar mau melaporkan aktifitas PETI ke aparat, supaya bisa ditindak dan di back up, artinya agar aparat tidak berjalan sendiri, karena selama ini ketika kita jalan sendiri sering di benturkan dengan masyarakat juga,” Tandasnya.(nzr)