Kualatungkal, AP – Demi menunjang perekonomian masyarakat, pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Pada tahun 2017 ini bakal membangun puluhan jembatan.
Hal tersebut diungkapan Ir. H. Firdaus Khatab Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), puluhan jembatan tersebut. Kata Firdaus bakal dibangun dan tersebar diberbagai wilayah Kecamatan yang ada di Tanjabbar.
“Lebih dari 23 unit jembatan yang bakal dibangun,” ujarnya.
Mantan Pelaksana Tugas (Plt) Sekda Tanjabbar ini mengatakan, hal ini sesuai dengan kebijakan kepala daerah. Sebagai mana visi dan misi yang diemban bupati pada pilkada kemarin.
Kata dia, misi yang utama itu yakni meningkat dalam penyediaan infrastruktur dasar daerah. Diantaranya jembatan serta sarana dan prasarana dasar yang disiapkan pemerintah daerah.
Disamping itu dirinya menerangkan, bahwa pada tahun ini (2017) pemkab bakal menambah lagi ruas jalan baru. Yakni pembukaan melalui peningkatan jalan dan jembatan dengan dana hampir 50 milyar baik peningkatan jalan tanah, dan pengerasaan maupun peningkatan pengaspalan.
“Kalau dihitung dari pendanaan, lebih dari 100 miliar dikhususkan bagi jalan dan jembatan. Lokasi jembatan dan jalan ini, tersebar dibeberapa Kecamatan, timpalnya.
Selain itu kata dia, pemkab saat ini yang sedang diharapkan yakni bakal beroperasinya jalan roro, disamping meningkatkan jalan patunas kepelabuhan roro serta bakal ditingkatkan juga jalan dari roro ke parit empat desa semau.
“Pemkab juga bakal bangun jalan sepanjang 11 kilo dengan jumlah jembatan sebanyak 13 unit, baik itu dibangun melalui dana apbd maupun dan DAK. Ada juga peningkatan pengerasan jalan sekitar delapan kilo dengan dana lebih kurang 22 milyar, serta melalui tanah tmd dengan dananya sekitar 3,5 milyar,” Tutupnya. her