Kerinci, AP – Lagi, konsumen mengeluhkan kondisi Air bersih, milik PDAM Tirta Sakti Kerinci, pasalnya, sejak satu bulan terakhir, air yang di suplai PDAM kepada Konsumen, keruh dan berpasir. Keluhan ini, disampaikan salah seorang konsumen Andarno Subastian Suratman, warga Mekar Jaya, Kecamatan Kayu Aro, kepada wartawan, kemarin.
“Sudah lebih 1 bulan suplay air bersih ke masing-masing pelanggan di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Kayu Aro. Sudah tidak layak pakai lagi karena sangat keruh,” keluh Andarno.
Karena kondisi Air yang tidak layak dikonsumsi, banyak pelanggan harus mengkonsumsi air Galon.
Selain itu, pihaknya juga telah melaporkan kepada pihak PDAM, namun belum ada tanggapan.
“sudah kita laporkan ke kantor cabang yang ada di Kayu aro, namun belum ada tanggapan,” sebut Andarno.
Dia juga berharap permasalah ini, segera diselesaikan oleh pihak PDAM, karena ini menyangkut dengan hajat hidup orang banyak.
“Kita minta PDAM segera menyelesaikan, ini menyangkut hajat orang,” harapannya.
Sementara itu, Direktur Teknis PDAM Tirta Sakti Kerinci, Azwar Anas, kepada sejumlah wartawan, mengakui belum tahu san menerima laporannya.
“Kita belum dapat informasi, kita akan suruh petugas untuk memantau dan mengecek ke lokasi,” sebut Azwar.
Pengakuan Azwar, Letak Instalasi Pengelolaan Air (IPA) Kayu Aro jauh dari Desa Mekar Jaya. Dia juga memprediksi kemungkinan terjadinya kebocoran Pipa, yang mengakibatkan air keruh dan adanya pasir.
“Itu bisa saja terjadi, nanti kita cek dulu kelapangan”, singkat Azwar. hen