Kerinci, AP – Kolam pertiwi di Desa Pendung Talang Genting, Kecamatan Danau Kerinci, bakal menjadi destinasi wisata baru di Kabupaten Kerinci. Hal ini sesuai dengan instruksi Gubernur Jambi, H. Zumi Zola Zulkifli yang meminta kepada Pemerintah Kabupaten Kerinci, untuk menjadikan kolam pertiwi yang dikelola oleh masyarakat tersebut sebagai lokasi wisata baru.
Kolam ikan pertiwi yang dimiliki desa Pentangen mempunyai pemandangan alam yang luar biasa dan dalam waktu dekat akan dikembangkan menjadi wisata lokal yang nyaman dan representatif dengan memamfaatkan sumber air dan alam yang ada.
Gubernur Jambi, Zumi Zola Zulkifli dalam sambutanya mengatakan bahwa pemandangan alam di desa Pentangen ini sangat luar biasa, ini bisa dijadikan lokasi wisata baru untuk Kabupaten Kerinci khususnya dan Provinsi Jambi pada umumnya.
“Pemandangan disini indahnya luar biasa, ini bisa dijual untuk wisatawan ke tempat ini, jarang ada tempat yang seindah ini,” katanya.
Orang nomor satu di Provinsi Jambi minta kepada Pemkab Kerinci bekerja sama dengan masyarakat Pentagen untuk mengunakan CSR yang diberikan oleh salah satu perusahaan swasta untuk membangun fasilitas pariwisata seperti playerpod dan outbond untuk menarik parawisata berkunjung kesini.
“Mari kita bersama-sama untuk memajukan desa ini, saya harap kedatangan saya yang akan datang semuanya sudah berubah dan fasilitasnya wisatanya sudah ada,” tutupnya.
Sementara itu, Bupati Kerinci, Adirozal mengatakan bahwa desa Pentagen ini akan dijadikan tempat wisata baru, baik wisata reliji dan wisata alam yang dimiliki oleh desa tersebut. “Karena alam yang dimiliki oleh desa Pentangen cukup baik, hal ini bisa untuk menarik wisatawan untuk berkunjung ke desa ini,” katanya.
Dikatakan Adirozal, mengatakan kendati hanya sekedar kolam ikan, namun nantinya akan dibangun menjadi sebuah tempat wisata yang asyik dan nyaman. Karena akan dilengkapi dengan fasilitas dan wahana bermain bagi para pengunjung. “Pemerintah tidak akan pernah diam untuk membantu masyarakat pentangen mengembangkan desa pentagen menjadi desa wisata,”tandasnya. hen