Sengeti, AP – Bupati Muarojambi Provinsi Jambi, Masnah Busro akan fokus melakukan perbaikan dan pengerasan infrastruktur jalan raya yang rusak di daerah itu.
“Perbaikan infrastruktur jalan merupakan prioritas dalam program 100 hari saya. Sejumlah jalan kondisinya rusak berat, dan kami fokuskan pengerasannya agar bisa stabil dan bisa dilintasi,” kata Masnah Busro, Selasa (23/05).
Ia menyatakan, masalah kondisi jalan merupakan salah satu pekerjaan rumah yang harus secepatnya mendapat penanganan dirinya setelah menjabat sebagai Bupati Muarojambi periode 2017-2022.
Menurut dia, telah melakukan koordinasi dan menerima pengaduan dari masyarakat terkait kondisi infrastruktur jalan raya di kawasan daerah itu.
“Sudah ada masukan, dan kami segera melakukan pemetaan program untuk perbaikan infrastruktur jalan raya ini. Ini penting karena jalan merupakan urat nadi perekonomian masyarakat,” katanya.
Masnah yang juga bupati perempuan pertama di Provinsi Jambi itu mencontohkan, salah satunya jalan raya Sungai Bahar yang kondisinya rusak dan perlu pengerasan jalan agar stabil dan tidak berlubang lagi.
“Ya salah satunya jalan menuju Bahar, kita fokuskan pengerasan dulu sehingga stabil dan bisa dilintasi,” katanya.
Selain perbaikan infrastruktur, menurut Masnah, sejumlah sektor lainnya juga menunggu kiprahnya seperti peningkatan ekonomi masyarakat, pendidikan, pemberdayaan dan pengembangan potensi sosial, ekonomi budaya di daerah itu.
“Kita lakukan dengan bahu membahu dengan masyarakat, pembangunan butuh peran serta masyarakat,” kata Masnah Busro menambahkan. ant