Jambi, AP – Sesuai jadwal yang telah ditentukan oleh Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Provinsi Jambi, proses pemberangkatan Jamaah Calon Haji (JCH) untuk musim haji tahun ini dimulai pada tanggal 17 Agustus nanti dimana para JCH tersebut akan mulai masuk ke Asrama Haji Kota Baru.
Hal tersebut berdasarkan informasi dari laman Kementerian Agama (Kemenag) Jambi, https://jambi.kemenag.go.id, diketehui juga proses pemberangkatan jamaah haji tahun ini akan dibagi kedalam tujuh kloter yakni kloter 20, 21,22,23,24,25,26. Dengan lima orang petugas masing-masing kloter sebanyak lima orang yakni TPHI, TPIHI, TKHI dan paramedis dua orang.
“Sesuai jadwal yang ada, jamaah akan masuk asrama pada tanggal 17 Agustus nanti yang diawali dari Kelompok Terbang (Kloter) 20 dengan jumlah jamaah dan petugas didalamnya sebanyak 450 orang,” ungkap Kabid Penyelenggara haji dan Umrah, Abdullah Saman diruang kerjanya, Senin (17/07).
Lebih lanjut dijelaskannya, untuk tahun ini embarkasi antara Provinsi Jambi untuk pemberangkatan jamaah akan dibagi kedalam tujuh kloter dengan jumlah jamaah sebanyak 2900 orang. “Sejauh ini kita telah melakukan berbagai persiapan baik itu terkait jamaah dengan manasik yang dilakukan hingga dokumennya,” jelasnya.
“Untuk petugas sendiri telah siap bertugas, belum lama ini mereka telah mengikuti pelatihan serta pembekalan serta terakhir kita juga sudah melakukan pemantapan petugas yang akan menyertai jamaah nantinya,” tambahnya. Bdh