Muarasabak, AP – Puluhan warga Talang Asai RT 04, Kelurahan Nibung Putih, Kecamatan Muara sabak barat mendatangi rumah bidan Wana. Dari sejumlah warga yang mengaku, mereka bermaksud untuk melakukan pengecekan kasus Kaki gajah bersama Tim Loka lipbang P2B2 Batu Raja Kementerian RI.
Busro, Ketua setempat, mengatakan, tujuan masyarakatnya datang dikarenakan adanya program dari Loka lipbang P2B2 Batu Raja Kementerian RI bersama Puskesmas Muara Sabak Barat dan Puskesmas Nibung Putih untuk menjaring kasus kaki gajah kepada masyarakat.
“Untuk mengecek saja,” kata Busro, Selasa malam (18/7).
Sulfa Esi, Anggota Tim Loka lipbang P2B2 Batu raja Kementerian RI menjelaskan, untuk melakukan pengecekan kasus kaki gajah ini ia didampingi empat orang sesama Tim dan dibantu oleh 10 orang dari gabungan Puskesmas Muara sabak barat dan Puskesmas Nibung putih.
“Dengan terjalinnya kerjasama dengan dinas Kesehatan provinsi dan Kabupaten, kegiatan ini kami lakukan secara gratis, dimana tujuannya untuk menjaring kasus kasus kaki gajah di Kelurahan Nibung putih,” jelasnya.
Ia mengungkapkan, Dengan dilakukan pemberian obat secara rutin setiap setahun sekali, mudah mudahan tidak ada lagi ditemukan yang positif terkena kaki gajah.
“Sebelumnya yang positif ada beberapa orang. karena ditemukan itu lah dilakukan lagi pengecekan terhadap warga Nibung putih,” ungkapnya.
Ia menyebutkan, Untuk pengecekan kasus ini hanya dilakukan untuk satu malam ini saja dengan target 300 orang untuk wilayah Nibung Putih dan dibagi sebanyak empat pos.
“Kami berharap kepada masyarakat untuk memakan obat yang telah diberikan setiap kali pemberian. kalau masih ditemukan kasus kaki gajah disini, berarti obat yang diberikan tidak dimakan,” pungkasnya. fni