Bangko, AP – Bupati Merangin H Al Haris dan Wabup H A Khafid Moein menghadiri acara halal bihalal yang digelar keluarga besar Persatuan Keluarga Daerah Pariaman (PKDP), pada Sabtu malam (22/07).
Acara yang juga dihadiri Wabup Padang Pariaman Suhatribur itu, berlangsung meriah di Hall Bulutangkis Pemkab Merangin. Pada sambutannya Wabup Padang Pariaman yang bergelar ‘GatukPutih’ sangat memuji kepemimpinan Haris dan Khafid.
“Semoga Merangin akan semakin maju dibawah kepemimpinan Pak Haris dan Pak Khafid. Untuk itu seluruh warga PKDP harus selalu mendukung semua program pemerintah Kabupaten Merangin,’’pinta Suhatribur.
Sementara itu, H Al Haris menegaskan keberadaan perkumpulan keluarga besar PKDP sangatlah berpengaruh, karena dengan PKDP kita bisa merasakan warga Padang Pariaman dirantau yaitu di Kabupaten Merangin.
“Bersama PKDP saya bisa bersama-sama membangun Kabupaten Merangin. Secara pribadi saya sangat dekat dengan orang-orang Pariaman, karena orang Pariaman sangat berjasa besar dalam kehidupan saya,’’ujar Bupati.
Diceritakan H Al Haris, waktu waktu beliau pertama kali merantau ke Kota Jambi,hidup dan dibesarkan oleh orang Pariaman, sehingga waktu orang tua angkatnya pindah ke Jakarta, H Al Haris sudah dianggap seperti anak kandungnya.
Bupati berharap kepada PKDP di Merangin, tidak lagi merasakan Merangin sebagai tempat merantau, tapi anggaplah Merangin seperti tanah kelahirannya sendiri tempat hidup dan berkembang.
Saya juga berterimakasih atas sumbang saran dan pemikiran yang diberikan PKDP dalam membantu pembangunan Merangin. Jika selama dalam kepemimpinan kami belum maksimal dalam membantu pelayanan mohon dimaafkan,’’terang Bupati.
Sedangkan Wabup H A Khafid Moein mengatakan, Pariaman bagaikan pinang dibelah dua dengan Kabupaten Merangin. Kedua kabupaten ini memiliki banyak kesamaan.
“Jadi bagi saya, baik Merangin maupun Pariaman merupakan tanah leluhur kami yang kedua. Apalagi orang rumah saya juga berasal dari Sumatera Barat sehingga semua budayanya bisa masuk,’’terang Wabup. (nzr)