Muaratebo, AP – Sebanyak 201 orang Calon Jemaah Haji (CJH) kabupaten Tebo kloter 24 siap di berangkatkan ke tanah suci melalui embarkasi haji antara Jambi transit Batam pada tanggal (21/08) mendatang.
Kepala Kankemenag Tebo Zostafia,S.Ag, M.Pdi melalui kepala seksi (Kasi) Haji, Lukman, S.Ag,M.Pdi, Senin (31/07) kemarin, kepada Aksi Post menjelaskan, Kankemenag Tebo tak lama lagi bakal memberangkatkan sebanyak 201 orang CJH Tebo kloter 24 melalui embarkasi Jambi-Batam.
Alhamdulilah tahun 2017 ini CJH Tebo berangkat semua, tak ada satu pun yang berhalangan atau tertunda keberangkatannya.
“Seluruh CJH sudah dilakukan vaksin meningitis dan siap untuk di berangkatkan,” katanya lagi.
Jadwal selanjutnya tanggal 1-2 Agustus nanti CJH Tebo akan melakukan manasik haji tingkat kabupaten. Rencananya manasik haji akan di buka oleh Bupati Tebo H.Sukandar,S.Kom, M.Si yang di pusatkan di Mesjid Agung Al Ittihad Muara Tebo.
Manasik haji tersebut adalah merupakan rangkaian kegiatan manasik haji terakhir, sekaligus pendistribusian koper bagi para jemaah haji. Karena jadwal keberangkatan CJH Tebo kloter 24 melalui embarkasi haji Jambi transit Batam ini akan di lepas oleh Bupati Tebo H.Sukandar tanggal (21/08) mendatang di Mesjid Agung Al Ittihad Muara Tebo. (ard)