Sengeti, AP – Direncanakan tahun depan (2018) Kementerian Hukum dan HAM provinsi Jambi akan membangun rumah tahanan (rutan) baru, hal ini dikatakan Kepala Kemenkumham provinsi Jambi Bambang Palasara. Menurutnua pembangunan Rutan di muarojambi merupakan permintaan dari pemkab Muarojambi.
“Muarojambikan belum punya rutan, jadi atas permintaan bupati muarojambi maka akan dibangun tahun depan, ” tuturnya.
Lebih lanjut bambang menjelaskan, jika nanti terlakana maka rutan di muarojambi bisa membeck up rutan di kota Jambi.
“Jarak tempuh muarojambi kota Jambi kan dekat hanya setengah jam. Jadi nantinya rutan tersebut juga membeck up lembaga pemasyarakatan jamb,” tambahnya.
Seperti diketahui sejak berpisah dari Kabupaten Batanghari hingga kini muarojambi belum memiliki rutan maupun lembaga permasarakatan. Jadi tahan dan pelaku tindak kejahatan di kabupaten muarojambi di titipkan di LP Kota Jambi. bds