Sarolangun, AP – Karyawan PT BWP Meruap yang berlokasi di Kecamatan Sarolangun, Kabupaten Sarolangun, sekira pukul 10.00 WIb, Selasa (8/8), menemukan jasad yang sudah menjadi tulang belulang. Tulang belulang tersebut ditemukan dekat sumur M38.
Informasi yang diperoleh metrojambi.com, tulang belulang tersebut ditemukan berawal saat karyawan PT BWP Meruap yang tengah bekerja di dekat lokasi penemuan mencium bau busuk, yang setelah di cari sumbernya ternyata berasal dari tulang belulang tersebut.
“Awalnya tercium ada bau tidak sedap. Lalu kita mencari sumber bau itu ternyata ada mayat sudah tinggal tulang belulang,” kata salah satu karyawan PT BWP Meruap.
Jasad tersebut diperkirakan berjenis kelamin laki-laki. Pada saat ditemukan, pada jasad yang sudah menjadi tulang belulang itu masih melekat baju kaos warna hijau dan menggunakan celana panjang. Kemudian juga mengenakan kaos kaki loreng dan sepatu boat warna hitam.
“Mungkin mayat ini jenis kelamin laki-laki sebab pakai celena gunung,” ujar karyawan lainnya.
Penemuan jasad tersebut oleh karyawan langsung diberitahukan kepada atasanya, yang kemudian meneruskan laporan ke pihak kepolisian. met