Bangko, AP – Warga Tambang Baru Kecamatan Tabir Lintas dihebohkan dengan sebuah mobil APV yang terbakar membumbung tinggi sekitar subuh pada Hari Selasa (19/12).
Diduga kejadian tersebut diakibatkan oleh Kecelakaan lalu lintas, lokasi tepatnya di Jalan Lintas Sumatera KM 16 Desa Tambang Baru.
Informasi didapat dari postingan Jimi Taurus di salah satu Grup Sosial Media Facebook Suara Rakyat Merangin besutan Rahman Pamenang.
Postingan Jimi Taurus sedikit menjelaskan kronologis kejadian kecelakaan Mobil APV BH 1102 FM yang diduga menewaskan 1 orang Pria dan 1 Orang Wanita yang belum diketahui identitasnya.
“Kecelakaan tragis di jl lintas sumatra km 16 bangko desa tambang baru, mobil apv bh 1102 fm dri arah bungo tabrakan tpi musuh tabrakan lari dn tak di ketahui, bgian depan apv penyok, 1 orng pria dan 1 orang wanita terjbak ato tehimpit dalam mobil apv yg penyok, di duga apv membawa bbm krna api dgan cepat membakr seluruh kendaraan, kobaran api sangat besar menutup seluruh jalan lintas dn membumbung tinggi hingga 10 meter lebih. Masyarakat yg berbondong bondong membawa ember hendak memadamkan api tak bisa mendekat krna kobaran apinya sangat besar. 2 korban tak selamat, semoga Allah memberi tempat yg layak bgi kedua korban. Sementara blum di ketahui nama kedua korban” (Tulisan Postingan Tanpa di Edit).
Sementara itu Aksi Post mencoba mengkonfirmasi hal tersebut kepada pihak kepolisian melalui kasat lantas polres Merangin AKP Aulia Rahmad,SIK, via Hendphone namun pria yang akrap di sapa Aulia terbut terkesan enggan memberikan keterangan, “Benar ada kecelakaan tapi tolong jangan di beritakan dulu,”singkatnya
Hingga berita ini di publis belum ada konfirmasi resmi dari pihak kepolisian. (nzr)