Jambi, AP – Kepala kepolisian daerah (Kapolda) Jambi, Brigjen Pol Muchlis AS menegaskan salah satu tugas dari para Bhabinkamtibmas yang ada di daerah khususnya tiga daerah yang melaksanakan Pilkada serentak 2018, agar mensosialisasikan pilkada damai dan aman ke warganya.
“Kapolda minta para Bhabinkamtibmas untuk bisa melakukan diaologis dengan warganya dengan menekankan pentingnya pelaksanaan Pilkada yang damai dan aman bisa terlaksana di daerahnya,” kata Kabid Humas Polda Jambi, AKBP Kuswahyudi Tresnadi.
Peran perwakilan polisi yang ada di daerah melalui Bhabinkamtibmas bisa membawa warganya untuk lebih mengerti dan memahami arti pentingnya pelaksanaan Pilkada yang damai dan aman bisa dilaksanaan pada Juni 2018.
Untuk saat ini dua kabupaten dan satu kota yang akan melaksanakan Pilkada serentak 2018 yakni Kabupaten Merangin, Kabupaten Kerinci dan Kota Jambi.
“Di sini peran dari Bhabinkamtibmas pada dua kabupaten dan satu kota yang menggelar Pilkada serentak 2018, dapat memberikan pencerahan agar bisa melakukan pilkada damai dan aman bagi warga yang akan ikut pada pesta politik tersebut,” kata Kuswahyudi Tresnadi.
Bhibinkamtibmas bisa menjelaskan kepada warganya melalui diaologis yang disampaikan untuk bisa memahami dan pentingnya sukses pelaksanaan pilkada di daerahnya, khususnya yang damai dan aman tanpa ada kekerasan yang terjadi.
“Peran dari para Bhabinkamtibmas tersebut, diharapkan juga bisa memberikan kontribusi yang baik dan hasilnya bisa bisa diimplimentasikan pada Pilkada serentak nanti,” kata Jurubicara Polda Jambi, Kuswahyudi.
Selain menjalankan tugas pokoknya sebagai Bhabinkamtibmas di wilayahnya masing-masing, yang tidak kalah pentingnya menjelang Juni 2018 pada pesta demokrasi nanti, peran perwakilan kepolisian di daerah itu bisa menunjukkan hasil positif.
Dengan adanya arahan pada dialogis antara Bhabinkamtibmas dengan warga di wilayahnya untuk melaksanakan Pilkada damai dan aman dapat diterapkan.
Harapan memang ada pada Bhabinkamtibmas maupun anggota kepolisian lainnya untuk bersama-sama terus melakukan dan mengkampanyekan Pilkada yang damai dan aman di Jambi. ant