Sarolangun, AP – Puluhan wartawan yang bergabung dalam Organisasi Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Sarolangun, Senin (12/02) menjalin silaturrahmi dan coffee morning dengan Kapolres Sarolangun, AKBP Dadan Wira Laksana S.IK MAP, Beserta Waka Polres Kompol Atrizal, Kabag Ops Kompol Agus Saleh, beserta jajarannya.
Kapolres Sarolangun AKBP Dadan Wira Laksana, S.IK MAP, Menyambut baik kegiatan silaturrahmi antara organisasi wartawan online dengan aparat kepolisian, dengan harapan kerja sama terjalin dalam memberikan dan mendapatkan informasi publik yang akurat, independent di media online.
“Hubungan kita kedepan menjadi lebih positif dan bersinergi lagi, kawan-kawan tentunya banyak info yang dimiliki mulai dari bawah, bisa disampaikan kepada kami,” katanya.
Selain itu, Kapolres juga menjelaskan agar para awak media kedepannya tetap menjalankan tugas sesuai dengan kode etik jurnalistik, begitu juga dengan aparat kepolisian juga punya kode etik dalam menjalankan tugas.
“Mari kita saling menghargai dan menghormati kode etik masing-masing, karena kawan kawan tentunya ada kode etik jurnalistik yang dijalankan, begitu juga kami, ” jelasnya.
Sementara itu Ketua IWO Sarolangun Husnil Aqili, mengacapkan terimakasih atas penyambutan pihak Polres Sarolangun, yang telah bersedia membuka diri dalam membangun silaturrahmi dengan pengurus IWO Sarolangun.
“Pertama ucapan terimakasih atas penyambutannya pak, kemudian harapan kami dengan adanya hal seperti ini bisa memupuk tali silaturrahmi dan kerjasama terkait peran kami selaku wartawan online,” Kata Husnil.
Husnil juga menyambut baik saran dan masukan Kapolres, terkait keterbukaan informasi publik yang pada hujungnya mampu mencerdaskan masyarakat dengan tetap mengedepankan batasan etik jurnalis.
“Tidak hanya sebatas Mitra kerja saja tapi lebih dari itu, inilah harapan kami sebab hubungan emosional yang terbangun baik akan memunculkan mitra yang baik pula, sekali lagi terimakasih atas masukannya pak Kapolres,” Pungkasnya Husnil optimis. luk