Jambi, AP – Aksi solidaritas kemanusian dan kepedulian terhadap musibah yang menimpa sebangsa dan setanah air di Kabupaten Serang, Provinsi Banten beberapa waktu lalu kembali ditunjukan oleh masyarakat dan Pemerintah Kota Jambi.
Bantuan yang berupa bahan makanan senilai Rp235.000.000 itu dihimpun dari berbagai masyarakat Kota Jambi maupun masyarakat Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi melalui rekening Dompet Amal “Kota Jambi Peduli” yang diserahkan langsung oleh Walikota Jambi H Sy Fasha ME.
Bertepat di Pendopo, Kantor Bupati Kabupaten Serang, Banten, Walikota Jambi H Sy Fasha berserta rombongan disambut langsung oleh Bupati Serang, Banten, Hj. Ratu Chasanah. Pada kesempatan yang sama Walikota Tangerang Selatan, Hj. Airin Rachmy Diani juga menyampaikan bantuan kemanusian kepada warga Serang, Kamis (14/1/2019)
Bupati Serang Hj. Ratu Tatu Chasanah dalam sambutannya, mengucapkan rasa haru dan terima kasihnya atas kepedulian dan solidaritas yang ditunjukkan oleh masyarakat Kota Jambi kepada masyarakat Serang Banten.
Menurut dirinya, bantuan tersebut memang dibutuhkan dan akan segera didistribusikan kepada masyarakat Kabupaten Serang yang menjadi korban bencana tsunami.
“Rasa syukur luar biasa kami ucapkan atas bantuan kemanusian yang di salurkan oleh Pemerintah Kota Jambi, tentunya kami mengucapkan terimakasi yang luar biasa kepada Walikota Jambi Pak Sy Fasha yang telah menginisiasi bantaun melalui Dompet Amal “Kota Jambi Peduli,” ujarnya.
Sementara Walikota Jambi Sy Fasha kembali menyampaikan rasa duka yang mendalam atas musibah yang menimpa warga Serang beberapa waktu lalu, dan dia berharap warga Serang dapat tabah menerimannya. (Bdh)