Sungaipenuh, AP – Sebanyak 38 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam lingkup pemerintah kota Sungaipenuh, mendapat Nilai A atau simbol Biru.
Sementara 2 OPD memperoleh nilai B dengan simbol warna hijau, dan 4 OPD meraih nilai C dengan simbol warna kuning dan tidak ada OPD yang memperoleh nilai D atau simbol merah. Perolehan nilai ini, setelah dilakukannya Evaluasi kinerja Triwulan IV tahun 2018.
Penyerahan hasil evaluasi kinerja, diserahkan Sekretaris Daerah Munasri, disela-sela pelaksanaan apel kerja, senin (11/02) dihalaman kantor walikota Sungaipenuh. Penilaian kinerja, mengacu kepada Peraturan Walikota Sungaipenuh, nomor 5 Tahun 2015 tentang pedoman standar Evaluasi kinerja OPD dilingkungan pemkot Sungaipenuh.
Komponen yang dinilai, diantaranya dokumen kinerja, penyerapan anggaran, realisasi penerimaan pendapatan asli daerah (PAD), realisasi fisik dan disiplin aparatur .
Dalam sambutannya, Walikota Sungaipenuh, diwakili Sekretaris Daerah Munasri, mengatakan Evaluasi kinerja diharapkan dapat meningkatkan kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam pelayanan .
“kita berharap hasil evaluasi ini, dapat menjadi masukan dan acuan untuk perubahan dan perbaikan kinerja,” ungkap Munasri. (hen)