Muaratebo, AP – Sebanyak 24 paket proyek peningkatan jalan dibiayai melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tebo dan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2019 bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Tebo dan beberapa paket proyek lainnya segera di tenderkan.
Hal tersebut dikatakan oleh Kepala dinas (Kadis) PUPR Tebo Erwanto melalui Kepala bidang (Kabid) Bina Marga Sobirin, kemarin bahwa ada dua puluh empat paket proyek di biayai APBD Tebo dan DAK tahun 2019 bakal di tenderkan dalam waktu dekat.
Paket yang siap ditenderkan tersebut ialah proyek peningkatan jalan sebanyak 22 paket dibiayai APBD Tebo, 2 paket di antaranya di biayai dari DAK 2019 senilai Rp.23 milyar sebanyak dua lokasi yakni desa Teluk Rendah kecamatan Tebo Ilir dan lanjutan pengerjaan jalan di desa Pintas Tuo kecamatan Muaro Tabir dan box culvert sebanyak 9 paket di biayai APBD Tebo tahun 2019, ujar Sobirin.
Kemudian lanjut Sobirin, adalah proyek pembangunan jembatan sebanyak 4 Paket dengan sumber APBD Tebo tahun 2019, dan masing-masing jembatan di anggarkan senilai Rp.3,5 milyar.
“Proyek pembangunan jembatan tersebut antara lain ialah pembangunan jembatan Jelapang desa Muaro Kilis kecamatan Tengah Ilir, pembangunan jembatan di desa Lubuk Mandarsah kecamatan Tengah Ilir, jembatan Mango kecamatan VII Koto dan pembangunan jembatan Pelumpang desa Paseban kecamatan VII Koto Ilir,”urainya. (ard)