Batanghari,AP– Penemuan lubang menganga dikawasan area perkebunan warga Desa Singkawang, Kecamatan Muara Bulian,Kabupaten Batanghari sontak menghebohkan warga sekitar.Pasalnya lobang tersebut berindikasi mengandung gas beracun.
Dikatakan Camat Muara Bulian,M.Saman saat dikonfirmasi awak media menuturkan,penemuan lubang yang diduga mengandung gas beracun itu berawal dari kecurigaan warga yang sedang membawa sapi ke kebun. Saat peternak sapi melihat seekor ular yang masuk ke lobang yang menganga tersebut tak selang berapa lama ular tersebut langsung mati.
Hanya berselang 26 menit setelah ular tersebut masuk ke dalam lobang yang diperkirakan sedalam Satu meter,” ungkap Camat Muara Bulian, M. Saman, Kamis (18/7/2019).
Setelah kejadian tersebut, kata Saman, warga langsung melaporkan kejadian tersebut kepada kepala desa, selanjutnya kepala desa langsung mengajak warga untuk melihat lubang tersebut.
“Kepala desa juga mengajak warga untuk mengetes lubang tersebut dengan melepas ayam. Setelah itu dalam waktu lebih kurang 10 detik ayam tersebut juga mati,” terangnya.
Setelah mengetahui hal tersebut, lanjut Saman, kepala desa langsung melaporkan kejadian tersebut kepada pihak Kecamatan.
“Selanjutnya, kita langsung melaporkan kepada Dinas Lingkungan Hidup dan juga berkoordinasi Pihak terkait,” ujarnya.
Untuk saat ini belum ada korban jiwa terkait penemuan lubang yang diduga mengandung gas beracun tersebut.
Yang pasti saat ini kita menghimbau kepada warga agar tidak mendekati lubang tersebut dan untuk segera disterilkan sambil menunggu keterangan lebih lanjut dari pihak terkait,” katanya. Sup