Kualatungkal, AP – Gedung kampus Universitas Jambi (Unja) cabang Kualatungkal di jalan Harapan Kelurahan Tungkal Harapan, Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) kondisinya mulai rusak dan terbengkalai.
Dari pantauan dilokasi, fasilitas gedung seperti jendela, atap, toilet hingga daun pintu ruangan mulai tidak bagus lagi, Ironisnya, bangku dan kursi ruang kelas banyak yang rusak dan hilang.
Gedung Unja cabang Jambi ini berdiri pada tahun 2012 silam merupakan aset daerah dibawah naungan Dinas Pendidikan Tanjabbar.
Kepala dinas Pendidikan Kabupaten Tanjab Barat, Martunis saat dimintai keterangan berkilah jika dinas pendidikan tidak mengetahui ada kerusakan.
Kata dia, pemkab sudah melakukan MOU dengan pihak perguruan tinggi (Unja) untuk pinjam pakai gedung sebagai kampus reguler Mandiri. “Semestinya pihak unja melakukan perawatan,” ujarnya.
Disinggung adanya kerusakan di beberapa fasilitas dan terkesan tak mendapat perhatian oleh pemkab. Martunis hanya mengatakan akan memperbaiki kerusakan. “Kalau ada yang rusak nanti kita perbaiki, tukasnya.(her)