JAMBI, AP – Warga Tanjung Raden, RT 08, Kecamatan Danau Teluk, Kota Jambi, dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki yang mengapung di dekat perahu yang kemudian dievakuasi dan tidak lama kemudian dievakuasi oleh keluarganya setelah dilaporkan ke polisi.
Kejadian penemuan mayat mengapung tersebut, Rabu (12/8) sekitar pukul 10.00 WIB, dimana seorang remaja bernama Man (11) saat itu tengah berenang di Sungai Batanghari dan kemudian melihat ada perahu yang kosong serta melihat ada mayat yang sudah mengapung.
“Aku pagi itu lagi berenang bang dan tiba tiba ado mayat mengapung di dekat perahu yang kemudian saya laporkan kepada warga sekitar lokasi kejadian yang kemudian dievakuasi oleh warga setempat,” katanya saat ditemui di lokasi.
Sementara itu Kapolsek Danau Teluk, Iptu Zulheri, melalui Kanit Reskrim, Ipda Dewa, menjelaskan sesosok mayat tersebut bernama Simun (62) warga RT 01 Kelurahan Penyegat Rendah, Kecamata Telanaipura.
Berdasarkan pemeriksaan saksi-saksi bahwa dari keterangan keluarganya, biasanya korban pergi mencari ikan pada malam hari pada Selasa malam sekitar pukul 19.00 WIB dan biasanya korban sudah tiba di rumah keesokan harinya pukul 06.00 WIB.
“Pihak keluarga menunggu korban di rumah yang tidak juga pulang dan mencoba mencarinya namun tidak menemukannya, kemudian keluarga mendapatkan informasi bahwa korban sudah meninggal tenggelam,” kata Ipda Dewa.
Korban ditemukan warga sekitar 300 meter di dekat perahunya dengan posisi telungkup mengambang di atas permukaan air Sungai Batanghari. Dimana korban ditemukan warga sekitar dengan keadaan terungkup dan jala yang masih terpasang dan saat ini pihak keluarga sudah menjemput korban dan dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan. (Red)