TANJAB TIMUR, AP – Dalam beberapa pekan terakhir ini harga komoditi kelapa di Kabupaten Tanjungjabung Timur (Tanjab Timur) mulai merangkak naik dibandingkan dengan harga sebelumnya.
Harga kelapa lokal bisa terbilang cukup tinggi, Rp2.300/butir. Harga tersebut mengalami kenaikan Rp300 rupiah dari harga sebelumnya yang hanya sebesar Rp2 ribu/butir.
Rohim, pengusaha kelapa lokal di Kecamatan Kuala Jambi mengatakan, kenaikan ini sudah terjadi secara berangsur-angsur sejak beberapa bulan terakhir. Sekitar enam bulan lalu petani masih banyak mengeluh karena harga kelapa masih berkisaran dibawah Rp2 ribu/butir di tingkat petani.
“Harga saat ini untuk ekspor mencapai Rp2.300/biji (butir), sementara untuk harga lokal Rp1.900/biji,” katanya, Rabu (7/10).
Kata dia, para petani tentu berharap harga kelapa lokal dapat terus mengalami kenaikan. Dia juga menyebutkan kalau kenaikan harga biasanya bisa tembus sampai Rp3 ribuan.
Untuk diketahui, saat ini selain hasil perkebunan karet dan sawit, hasil kebun kelapa dan pinang menjadi andalan bagi warga Kabupaten Tanjabtim. Meski sempat anjlok akibat pandemi, namun saat ini harga mulai kembali normal.(Hifni)