– Rapat Pengundian nomor urut Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tebo periode 2017-2022 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umun Daerah (KPUD) Tebo difokuskan di aula utama komplek perkantoran Bumi Seentak Galah Serengkuh Dayung KM 12.
Sekira pukul 09:45 Wib, Paslon Sukandar-Sahlan tiba diaula utama didampingi ketua partai pengusung Golkar, Agus Rubiyanto dan ketua koalisi partai Demokrasi Perjuangan dan partai pengusung serta para relawan, disusul dengan Paslon Hamdi-Harmain sekitar pukul 10.11 Wib didampingi ketua partai pengusung Partai Demokrat Samsurizal, SE dan Partai Nasional Demokrat Zamzami serta parta pendukung dan relawan memasuki gedung aula utama.
Rapat pleno tersebut dipimpin langsung ketua KPUD Tebo, Basri didampingi komisioner dan disaksikan oleh Panitia pengawas (Panwas).
Rapat pleno juga di hadiri Pj.Bupati Tebo Agus Sunaryo didampingi para asisten, staf ahli Bupati dan Forum komunikasi pimpinan daerah (Forkompinda) Tebo dan undangan lainnya.
Rangkaian acara pengundian nomor urut tersebut kedua Paslon mengambil nomor yang telah di sediakan oleh KPU, pilihannya jelas hanya ada dua nomor yakni 1 dan 2 yang terdapat dalam toples kaca, pengambilan nomor di awali dengan paslon Hamdi-Harmain selanjutnya paslon Sukandar-Syahlan.
Setelah kedua Paslon tersebut mengambil nomor selanjutnya di buka secara bersamaaan dan hasilnya Paslon Hamdi-Harmain mendapat nomor urut 1 dan Paslon Sukandar-Syahlan nomor urut 2, di lanjutkan oleh kedua Paslon untuk di lakukan penandatanganan berita acara rapat pleno pengundian nomor urut paslon Bupati dan Wabup Tebo periode 2017-2022.
Dan masing-masing paslon diberi waktu dua menit untuk menyampaikan kata sambutannya, diakhiri sesi foto bersama. (ard/adv)