JAMBI – Seorang warga Desa Mentawak menemukan 4 karung yang tertumpuk di pinggir jalan Lintas Sumatera, Kecamatan Nalo Tantan, Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi, Selasa (16/11).
Setelah diperiksa, karung-karung tersebut berisi ganja. Dalam 4 buah karung yang ditemukan sekitar pukul 10.00 WIB, terdapat 80 paket ganja seberat 80 kg.
Kapolres Merangin, AKBP Irwan Andy Purnamawan mengatakan bahwa warga yang menemukan karung ganja itu melaporkan temuannya kepada pihak kepolisian karena tak berani untuk membukanya.
“Penemuan berawal dari laporan masyarakat bahwa, di rerumputan tepi jalan lintas sumatera, terdapat empat buah karung yang tidak diketahui pemiliknya,” katanya, Rabu (17/11).
Setelah mendapat informasi tersebut, pihaknya bergerak menuju lokasi. Saat pihak kepolisian tiba, dengan disaksikan oleh Kades Mentawak Abu Bakar atau Acang dan beberapa warga, karung-karung tersebut dibuka oleh personel Satnarkoba.
“Setelah karung-karung tersebut dibuka, ditemukan paket-paket ganja berjumlah 80 paket dengan berat kurang lebih 80 kilogram. Sampai saat ini, belum diketahui siapa pemiliknya,” sebut Kapolres.
Selanjutnya, paket ganja tersebut diamankan dan dibawa ke Polres Merangin untuk penyelidikan lebih lanjut. Polisi masih mencari tahu siapa pemilik dari ganja tersebut.