JAMBI – Direktur Utama Bank Jambi Yunsak El Halcon optimis target realisasi laba Bank Jambi akan tercapai pada tahun ini.
Ia mengatakan pada triwulan pertama tahun 2022 Bank Jambi menunjukkan pertumbuhan kinerja yang positif ini terlihat dari capaian laba Bank Jambi pada triwulan 1 sudah tumbuh sebesar 15 persen.
“Laba tumbuh sebesar 15 persen dari tahun lalu yakni sudah mencapai Rp137 miliar,” kata Direktur Bank Jambi Yunsak El Halcon, dikutip pada Rabu (27/4).
El menambahkan, pada triwulan 1 tahun ini penyaluran kredit di Bank Jambi sudah mencapai 6 persen.
Positifnya pertumbuhan kinerja ini juga seiring dengan kondisi perekonomian yang kembali pulih dimasa pandemi COVID-19.
Sementara itu, untuk pencapaian laba Bank Jambi pihaknya menargetkan pada tahun 2022 perolehan laba sebesar Rp340 miliar.
“Kami optimis itu akan tercapai Insyaallah,” ujarnya.
Optimisme ini dikatakannya seiring dengan pencapaian dan kinerja yang baik oleh Bank Jambi pada tahun 2021 lalu.
Dimana Bank Jambi mencatatkan pertumbuhan laba yang signifikan tahun 2021 dimana laba setelah pajak akhir meningkat 13,90 persen (yoy) menjadi Rp314,154 milyar.
Pencapaian laba Bank Jambi ini masih di atas pencapaian rata-rata laba perbankan nasional yang hanya mencapai 9,68 persen. (AT)