Jambi – Rumah anggota Doddi Irawan Ketua Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Provinsi Jambi, Rudi Siswanto, di Batanghari, dibobol maling.
Rumah pemilik media online JurnalElit itu berada di Jalan Gajah Mada, Lorong Setia, RT 03/RW 01, Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batanghari.
Menurut Rudi, kejadian tersebut terjadi pada Senin subuh hari (12/09/2022). Saat kejadian, Rudi baru saja tiba di rumah, usai menghadiri acara pelantikan Pengurus Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Merangin.
“Meletakan dompet, tas handbag dan dua bungkus rokok di atas meja tamu, sekaligus meletakan salah satu handpone android di atas meja komputer. Sedangkan tas yang berisi pakaian kotor diletakan di sela – sela kursi ruang tamu. Lalu saya mencuci muka dan langsung masuk ke kamar,” sebut Rudi, Rabu (14/9).
Jelang tidur, Rudi bermain handpone yang satunya, sempat curiga mendengar suara aneh yang berasal dari ruangan tamu.
“Saya buka jendela kamar, tidak ada orang satupun. Kemungkinan pelaku sembunyi di depan pintu masuk ruangan tamu atau dibalik mobil,” jelasnya.
Rudi baru tahu ketika hendak mengantar sekolah anaknya pada jam
jam 6 pagi.
“Usai minum air putih dan menuju ruangan tamu mengambil rokok, tiba – tiba rokok sudah tidak ada. Kartu berserakan di atas kursi, uang puluhan juta dalam tas handbag sudah raib. Jendela di ruang tamu sudah terbuka kuncinya,” jelas Rudi.
Kejadian di atas telah dilaporkan Ketua IWO Batanghari ini ke polisi setempat. Berharap polisi segera menangkap pelaku.