MUARO JAMBI – Penjabat Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah SH ,MH diwakili Sekretaris Daerah Budhi Hartono, S Sos,. MT menghadiri acara rapat paripurna yang berlangsung di ruang sidang utama DPRD kabupaten Muaro Jambi, Senin (12/06/2023).
“Sebelum menyampaikan kata sambutan saya, tidak mengurangi rasa hormat kami terhadap forkompinda. Kami ingin menyampaikan salam sekaligus mohon maaf dari Bapak Penjabat Bupati bahwa beliau tidak bisa hadir karena beliau sekarang sedang melaksanakan dinas luar,” katanya.
Paripurna digelar dengan menyampaiakn pandangan fraksi, pertama dibacakan oleh fraksi PDIP yang disampaikan langsung oleh juru bicaranya Usman Khalik.
Usman Khalik menyampaikan banyak hal dan catatan agar pemerintah daerah segera melakukan tindakan terhadap pertumbuhan tumbuhan mereka di lapangan.
Di antaranya terkait dengan P3K. Kata Usman, Pemkab Muaro Jambi harus melakukan upaya maksimal mengajukan proses rekrutmen pegawai ASN naik melalui skema penerimaan P3K maupun CPNS agar kuota penerimaan dapat diisi dengan baik.
“Jangan sampai tenaga pendidik baru dilantik sudah mengundurkan diri karena jauhnya jarak tempat tinggal mereka,” kata Usman Khalik.
Selain itu dirinya juga minta kepada pemerintah untuk memastikan keselurunya APBD dengan baik sesuai dengan tupoksi. Menurut temuan di lapangan, beberapa proyek pembangunan fisik telah selesai namun dari hasil pembangunan tersebut belum memberikan manfaat yang maksimal bagi masyarakat.
Misalnya pembangunan box culvers yang telah di selesai dibangun namun belum bisa digunakan oleh masyarakat karena posisi yang dibangun berada lebih tinggi dari jalan tanpa disertai adanya penimbunan.
“Kami tidak bosan-bosannya mengingatkan kepada pemerintah agar setiap kegiatan perencanaan pembangunan fisik dapat diselenggarakan secara profesional supaya setiap rupiah yang digeluturkan pemerintah untuk pembiayaan kegiatan pembangunan dapat menghasilkan kualitas yang baik dan bermanfaat bagi masyarakat luas,” katanya