Diduga Masalah Motor yang Ditahan Anggota Sat Lantas Lagi Bertugas
Sungaipenuh, AP.- Diduga anggota Sat Lantas Polres Kerinci dan anggota TNI saling pukul di Pos Polisis Lantas Kota Sungaipenuh, kejadian membuat pihak terkait dari kedua pihak mengadakan pengawalan terhadap kedua petugas tadi baik kesatuan Kodim 0417 Kerinci, maupun Polres Kerinci.
Salah seorang saksi mata mengatakan, bahwa aksi saling pukul ini terjadi ketika salah seorang oknum Sat. Lantas melaksanakan tugas di Kota Sungaipenuh pagi kemarin Rabu (30/11). Sementara salah satu motor siswa SMAN 2 Sungaipenuh di tahan diperkirakan tidak memiliki surat surat yang lengkap.
“Sebenarnya saya tidak tahu percis, namun yang jelas antara TNI dan Polisi ini saling pukul alias adu jotos. Di awali dengan motor salah satu siswa yang di tahan. Sementara Kodim Kerinci melaksanakan kegiatan upacara.
Namun motor salah siswa SMAN 2 ditahan oleh salah seorang petugas Sat. Lantas,” kata Mian warga kota Sungaipenuh, yang menyaksikan langsung kedian itu, di Tempat kejadian Perkara (TKP) Rabu, (30/11).
Hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan resmi dari pihak Kodim 0417 Kerinci maupun dari pihak Polres Kerinci atas kejadian tersebut. Namun Suasana di lokasi terlihat masih ramai hingga petang kemarin rame antrian kendaraan terlihat ramai di TKP
Puluhan anggota TNI dan Polri di Kerinci bentrok, sekitar pukul 11.30 WIB, TKP Pos Polisi pusat kota Sungaipenuh. Belum jelas apa penyebab kericuhan ini, dua truk anggota Polisi ada dilokasi, puluhan TNI pun ada di sana.
Informasi yang didapatkan, bentrokan dipicu oleh ada Motor anggota TNI yang di tahan oleh Polantas yang sedang menggelar razia. Entah oleh karena apa, sontak bentrokan pecah, keributan tak terhindar lagi, puluhan anggota TNI dan Polisi saling serang. Beberapa kali suara tembakan terdengar. go/cj