Sarolangun, AP – Persatuan Olah Raga Beburu Babi (PORBI) Kabupaten Sarolangun, terus mengadakan kegiatan berburu babi di berbagai lokasi dalam Kabupaten Sarolangun. PORBI menggelar kegiatan berburu, selain untuk menyalurkan hobi juga untuk membantu petani dalam membasmi hama babi, yang keberadaannya meresahkan karena sering mengganggu tanaman milik petani.
“Kita rutin setiap hari Selasa melakukan berburu massal di berbagai lokasi, tergantung permintaan petani dan anggota PORBI Kabupaten Sarolangun,” kata Syaiful Bakri, Sekretaris PORBI Kabupaten Sarolangun, kepada Aksi Post baru-baru ini.
Kata Syaiful, dilakukan berburu akbar yang cukup spesial karena tidak hanya diikuti anggota PORBI Kabupaten Sarolangun, namun juga diikuti anggota PORBI kabupaten tetangga yakni PORBI Merangin, Bungo, Muratara dan Lubuk Linggau.
“Lebih dari 150 pemburu dari lima kabupaten yang turun di Kelurahan Aur Gading, dan puluhan hama babi berhasil kita basmi,” kata Syaiful.
Beburu akbar, menurut Syaiful, sengaja dilakukan di perkebunan masyarakat Aur Gading, Kecamatan Sarolangun, sesuai dengan permintaan masyarakat yang mengeluhkan keberadaan hama babi di lahan pertaniannya.
“Selama ini petani Aur Gading sudah sangat resah dengan hama babi, makanya kita turun ke sana,” tandas Syiaful.
Saat ini, kata Syaiful, anggota PORBI Kabupaten Sarolangun mencapai 300 orang dari berbagai kecamatan di Kabupaten Sarolangun. Kegiatan berburu dilakukan juga bertujuan untuk mempererat tali siltarrahmi dan persaudaraan sesama anggota PORBI.
“Kita berburu dengan cara tradisional dengan memanfaatkan binatang peliharaan anjing dan peralatan seadanya,” kata Syaiful.
Pria ini juga berpesan, bagi petani atau masyarakat yang diresahkan dengan hama babi dapat menghubungi PORBI Kabupaten Sarolangun.
“Kita siap melakukan perburuan jika ada undangan petani,” pungkas Syaiful. luk