Jambi, AP – PT Pegadaian (Persero) Area Jambi mengantongi laba bersih sebesar Rp40 miliar atau hanya 75 persen dari target yang ditetapkan sebesar Rp60 miliar selama tahun 2016.
“Nilai pendapatan tersebut tidak mencapai target karena terjadinya fluktuasi penurunan harga logam mulia emas,” kata Deputi Pimpinan PT Pegadaian (Persero) Area Jambi Wartono, Senin (30/01).
Menurutnya, pada tahun 2016 sering terjadi fluktuasi penurunan harga logam mulia emas sehingga berdampak pada pendapatan bersih yang diperoleh perseroan tersebut.
“Kalau harga emas turun penjualannya pada harga pokok saja, selama tahun 2016 harga emas mengalami penurunan,” kata dia.
Selain mencakup wilayah Provinsi Jambi, PT Pegadaian Area Jambi yang juga wilayah kerjanya mencakup Provinsi Bengkulu itu, pendapatan dari pembayaran kredit nasabahnya kurang tumbuh signifikan sehingga target penerimaan laba tersebut tidak dapat tercapai.
Namun demikian, pihaknya optimistis pada 2017 ini pendapatan laba bersih dapat bertumbuh signifikan dan akan menunjukan kinerja yang baik.
Pada tahun 2017 ini, pihaknya menargetkan pertumbuhan pembiayaan kredit di angka 13,25 persen dan pertumbuhan nasabah 6,9 persen serta pertumbuhan rekening 5,05 persen.
“Dalam mendongkrak pertumbuhan produk tersebut kita akan menggencarkan produk-produk andalan dan juga promo dengan hadiah yang menarik, sehingga pendapatan laba juga akan tercapai,” katanya menambahkan. bdh