Jambi, AP – peserta lelang jabatan pratama lingkungan Pemerintah Kota Jambi mengikuti test tahapan pertama yaitu ujian Assessment yang langsung di uji oleh Lembaga Asesor Negara pada Selasa (21/02) kemarin.
ujian Assessment diikuti oleh peserta lelang di Aula Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Daerah (BKPSMD).
Sekda Kota Jambi, Daru Pratomo ketika mengatakan 36 peserta yang mengikuti ujian Assesment dari 53 peserta yang lolos administrasi lelang jabatan pratama Pemerintah Kota Jambi.
“17 peserta tidak ikut ujian Assesment karena mereka sudah pernah assesment sebelumnya,” Kata Sekda Daru, Selasa (21/2).
proses assesment merupakan tahapan untuk menguji kemampuan peserta tentang manajerial.
Tahapan ujian Assesment untuk mengetahui kemampuan peserta dalam Integritas, Analisis, Komukasi lisan, Kominikasi tertulis, kemampuan kerjasama, dan Keorganisasian. “Assesmant ini berlangsung dua hari,” Imbuhnya.
Tahapan kedua akan di uji oleh pansel untuk mengatahui kemampuan peserta di bidang yang menjadi pilihan lebih dalam lagi.
Hasil lelang jabatan pratama di lingkungan Pemerintah Kota Jambi akan diumumkan pada pertengahan maret mendatang.
“Tanggal 3 meret pengumuman Assesment,” kata Daru.
Mukhlis Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Daerah mengatakan setelah peserta dinyatakan lolos pada tahapan ujian Assesment, peserta akan mengikuti Seleksi dengan tim pansel
“Di Pansel nanti baru lebih dalam. Misalkan oeserta mendaftar di dinas PU, ia akan di uji tentang kemampuannya di bidang PU,” pungkasnya. (Bdh)