Bupati Kerinci, Harapkan Pejabat Ikut Miliki Pasport
Kerinci, AP – Dengan adanya kantor Imigrasi di kabupaten Kerinci, sangat membantu mempermudah pembuatan Pasport bagi masyrakat Kerinci dan kota Sungaipenuh, khususnya.
Banyaknya peminat pembuat Pasport di Kerinci, merupakan salah satu alasan pengajuan pendirian kantor Imigrasi di kabupaten Kerinci. Sehingga, warga ingin berpergian keluar negeri, tidak lagi ke Jambi untuk membuat Pasport.
Hal ini diungkapkan Bupati Kerinci, saat gelar Jumpa Pers, usai peresmian kantor Imigrasi Kerinci, di kecamatan Danau Kerinci, senin lalu. “ya, saat ini, tidak perlu lagi ke Jambi, dengan waktu dan biaya yang relatif tinggi yang harus di keluarkan,” ungkap Adirozal.
Memiliki Pasport lanjut dia, tidak hanya boleh bagi warga yang akan mencari pekerjaan diluar negeri. Namun, pasport ini, juga bisa digunakan untuk bersilaturrahmi dengan keluarga diluar negeri.
“Hubungan Kerinci dengan Malaysia sudah berjalan jauh sebelum indonesia Merdeka,” ungkap Adirozal.
Buktinya, sebelum kemerdekaan RI, sudah banyak masyarakat Kerinci, yang menetap di Malaysia. Malah menurut dia, tidak sedikit warga Kerinci, yang telah menetap dan menjadi warga Malaysia.
“Jadi kalau ada keluarganya yang ada di Malaysia, untuk membuat Pasport tentunya sudah mudah, tidak perlu ke Jambi lagi,” sebut Adirozal.
Tidak hanya warga yang akan mencari pekerjaan dan bersilaturahmi keluar negeri, namun guna mendukung keberhasilan kantor Imigrasi Kerinci, dirinya juga berharap kepada semua pejabat di Kerinci, memiliki Pasport.
“Saya harapkan, pejabat di Kerinci dan kota Sungaipenuh, juga memiliki Pasport, sehingga saat ingin keluar daerah, sudah memiliki Pasport”, tandasnya. (hen)