Sarolangun, AP – Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 10 Sarolangun yang beralamat di Kelurahan Limbur Tembesi, Kecamatan Bathin VIII Kabupaten Sarolangun menargetkan siswa dan siswinya lulus Ujuan Nasional (UN) seratus persen.
Kepala Sekolah SMAN 10 Sarolangun, Yusri, melalui Wakil Kepala Sekolah SMAN 10 Sarolangun, Wirda, kepada Aksi Post saat konfirmasi di ruangannya (19/03) mengatakan, siswa yang akan mengikuti Ujian Nasional tahun 2017 berjumlah 48 orang terdiri 31 orang jurusan IPA dan 17 orang jurusan IPS.
Wilda juga menjelaskan bahwa ke 48 siswanya baru saja menyelesaikan ujian sekolah (US), Selanjutnya pada tanggal 20-23 Maret dilaksakan ujian-ujian sekolah berbasis nasinal (USBN), kamudian tahapan selanjutnya Ujian Nasional berbasis kertas dan pensil (UNBKP) dan tahapan terakhir ujian mata pelajaram pilihan.
Menyinggung persiapan para siswa dan target kelulusan, Wirda dengan ramah mengatakan bahwa siswanya sudah diberi tambahan waktu belajar atau les sore hari, dengan demikian ke 48 siswa siap mengikuti UN 2017 dan di targetkan lulus semua atau 100 persen, tutur Wirda optimis.
“Karena telah diberikan bekal, ditargetkan semua siswa lulus seratus persen,” ujarnya. luk