Merangin, AP – Pelaksana Tugas (Peltu) Kasat Pol-PP, Alamsyah, sejak tanggal 31 Desember 2016 ditunjuk sebagai Sekretaris Kasat Pol-PP dan sekaligus merangkap sebagai Peltu Kasat Pol-PP Merangin jarang berada dikantor.
Menurut Kasubag Umum Pol-PP, Ilhami, menerangkan bahwa Peltu Kasat Pol-PP sedang mengikuti proses lelang jabatan di Tanjabtim, karena proses lelang jabatan ini panjang maka Pak Kasat sering pergi ke Tanjabtim.
“Peltu akhir-akhir ini sedang sibuk, beliau ikut lelang jabatan di Tanjabtim, karena proses lelang jabatan ini panjang jadi Peltu sering pergi ke Tanjabtim,” Ujar Ilhami.
Untuk mengisi kekosongan pimpinan Peltu membuat surat tugas kepada Kabid untuk bergantian disetiap Peltu tidak berada ditempat.
“Kami Kabid bergantian diberi surat tugas untuk mengisi kekosongan pimpinan disetiap Pak Peltu pergi,” Ujar Ilhami.
Sementara itu Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Merangin, Sibawaihi, menyatakan Alamsyah memang sudah membuat surat izin kepada Bupati Merangin untuk ikut lelang jabatan di Tanjabtim,
“Pada awal Maret kemarin Alamsyah memang sudah membuat surat izin kepada Bupati Merangin untuk mengikuti lelang jabatan di Tanjabtim, namun dinyatakan tidak lulus jadi harus kembali lagi ke Merangin,” terang Sibawaihi.
Namun Sibawaihi menegaskan jika ada laporan resmi ataupun lisan tentang ketidak aktifan Peltu Pol-PP ini ia sebagai Pembina Utama Kepegawaian akan mengambil langka tegas dengan melaporkan dengan Bupati Merangin.
“Jika memang ada laporan resmi atau lisan tentang ketidak aktifan Peltu Pol-PP saya selaku Pembina Utama Kepegawaian akan mengambil langka tegas melaporkan dengan Bupati Merangin”
“Walau bagaimanapun Peltu tidak bisa mempeltukan tugasnya kepada siapapun,” ujar Sibawaihi.nzr