Sarolangun,AP- Ada Kabar menggembirakan bagi wajib KTP yang belum memiliki E-KTP di Kabupaten Sarolangun. Sempat beberapa bulan tak dikeluarkan, Mei mendatang blangko E-KTP akan terpenuhi.
Demikian kata Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Sarolangun, Helmi, baru-baru ini.
Dia menyebutkan, jika tidak ada aral melintang Mei mendatang blangko E-KTP bakal dikirim dari Kemendagri ke Disdukcapil Sarolangun.
”Besok (hari ini, red) jadwal kita untuk koordinasi dengan Kemendagri, baik jumlah balngko maupun sistem pengirimannya, apakah kita sendiri yang bawak atau dikirim,”ujar Helmi.
Diterangkan Helmi, sesuai dengan kebutuhkan di Kabupaten Sarolangun. Saat ini dibutuhkan sekitar 20 ribu lembar blangko e-KTP, baik untuk mencetak E-KTP yang sudah merekam maupun stok untuk kedepannya.
“Ada tiga ribu lebih warga yang telah merekam belum keluar KTPnya, sebab blangko belum ada. Jika blangko telah datang akan dikeluarkan. Disinggung bagaimana dengan kondisi mesin cetak sendiri, Helmi mengatakan, bakal menyiapkan tiga unit mesin cetak.
”Mesin kita ada tiga unit, satu dalam kondisi bagus, dan dua dalam proses perbaikan,” tambahnya.
Hanya saja, Helmi berharap pada masyarakat untuk tetap bersabar untuk mendapatkan E-KTP. Sebab pihak Disdukcapil akan mengeluarkannya setelah betul-betul siap.
”Tunggu informasi dari kami dulu, kasihan jauh-jauh datang ke Capil namun E-KTPnya belum siap, atau nanti kami kirim ke Kantor Camat, itu masalah teknis lagi,” tandasnya. luk