Sarolangun,AP- Sedikitnya lima puskesmas yang di nilai untuk masuk dalam daptar akreditasi seperti puskesmas di Kota Sarolangun, di Desa Mandiangin Kecamatan Mandiangin,Puskesmas di Kelurahan Limbur Tembesi Kecamatan
Bathin VIII,di desa Pulau Pandan Kecamatan Limun,di Desa Pasar Singkut Kec Singkut, dan puskesmas di desaPematang Kabau.Kecamatan Air Hitam
Dan penilaian akreditasi sebagai bentuk siap menuju perubahan,sebab selama ini masih banyak pelayanan publik seperti kesehatan menjadi keluhan masyarakat Sarolangun.
“Ini bagian dari merubah cara pandang kita terhadap,pelayanan puskesmas kepada masyarakat Sarolangun” jelas dr Yoga salah satu tim penilai akreditasi.
Bahkan untuk di Sarolangun,lima puskesmas harus lolos pada penilaian akreditasi,sehingga bisa memacu semangat kawan kawan medis dalam melayani pasien.
“Harus lolos akreditasi ini target kita,sebab semua pendukung seperti kawasan bebas rokok,lokasi kumpul evakuasi,ruang rawat lansia dan anak juga kotak saran,serta nonor ponsel dokter bisa langsung di akses” ungkapnya.luk