Kualatungkal, AP -Terhitung ada sekitar 25 ribuan warga di wilayah Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), sampai saat ini belum melakukan percetakan e-KTP
Berdasarkan informasi yang didapat dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Tanjabbar,semua ini terkendala. Akibat, belum adanya tinta Ribbon (tinta khusus untuk pencetakan e-KTP).
Kepala Dinas Dukcapil Tanjabbar Drs. H. Azwar, MM, menyebutkan, Saat ini dari Print Ready Record (PRR), ada sekitar 25 ribu yang sudah siap cetak. Itu sudah masuk dalam system dipusat orang ini KTP-nya sudah siap dicetak.
“Jadi kita rencananya, setelah blanko yang kemarin kita terima siap dicetak, kita akan menerima blanko baru lagi dari provinsi. Agustus nanti ada penambahan lagi,” ungkap Azwar.
Sementara ini untuk Pencetakan e-KTP, baru-baru ini pihak Dukcapil Tanjabbar menerima 10.000 blanko. Namun, untuk melakukan pencetakan masih menunggu pengiriman Tinta Ribbon.
“Tinta Ribbon ini memang tinta khusus yang memang tidak diproduksi didalam Negeri. Tinta itu sudah kita pesan, Insya Allah dalam minggu ini atau minggu depan tinta itu datang, proses pencetakan kita laksanakan,” Katanya.
Dirinya mengakui, untuk asal tinta Ribbon sendiri dirinya kurang tahu persis berasal dari mana. “Kita sudah cek, dan menugaskan staf ke Jakarta untuk melakukan pengecekan di beberapa toko. Memang untuk tinta ini (ribbon,red) tidak tersedia. Untuk ini memang harus inden dari luar,” Jelasnya.
Sehubungan dengan pembelian tinta ini juga, pihak Dukcapil telah melakukan Inden terhadap tinta ribbon.
” Sebulan yang lalu untuk tinta kita sudah inden, jadi tinggal lagi menunggu kedatangannya,” sebutnya.
Ia juga mengakui, memang untuk pencetakan e-KTP masih terkendala dengan tinta ribbon, yang merupakan tinta khsusus yang digunakan untuk pencetakan KTP elektronik.
” Permasalahan pencetakan bukan dari pusat. Namun, karena ada masalah dengan tinta. Insya Allah begitu tinta itu datang kita bisa melakukan pencetakan,” pungkasnya. mg