Kualatungkal, AP – Setelah melalui mekanisme yang rumit sebelumnya soal pencairan dana Komite Olahraga Nasional Indonesia(KONI) Kabupaten Tanjabbar akhirnya menemui titik terang. Sebelumnya pelaksana tugas Kadispora tidak berani mencairkan dengan seiring sudah adanya pejabat yang devenitif kadispora hasil lelang jabatan maka dana KONI pun akan segera dicairkan.
Ketua KONI Tanjabbar, Safril Simamora mengakui sampai saat ini dana KONI belum dicairkan oleh Dispora, namun anggarannya sudah direkening dispora.
“Saya tidak tahu apalagi kendalanya, perbup sudah katanya nunggu OP lagi,” ujarnya kemarin, Senin (03/07).
Dia berharap agar dana KONI jangan dihambat hambat lagi karena ini sudah bulan Juli kegiatan KONI jadi banyak yang tidak terlaksana.
“Kita minta Dispora jangan gantung-gantung lagi dana KONI, banyak kegiatan olahraga yang mesti dilaksanakan,” pintanya.
Sementara itu, Kadispora Tanjabbar, Otto Riadi mengatakan pihakya tidak ada menghambat pencairan dana KONI, secepatnya akan kita cairkan.
“Satu dua hari ini akan dicairkan, paling lambat rabu sudah bisa dicairkan,” ungkapnya.
Semua proses administrasinya sudah selesai sehingga sudah bisa dilakukan pencairan untuk dana KONI, supaya KONI sudah bisa melaksanakan kegiatannya. (Her)