Sengeti, AP – Musyabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) terus digelar ditingkat desa, setelah membuka maupun menutup MTQ di beberapa desa, kali ini Wabup Bambang Bayu Suseno (BBS) Rabu Malam (14/09) kembali membuka MTQ Tingkat Desa Muhajirin Kecamatan Jaluko.
Wabup BBS pada kesempatan tersebut mengatakan, melalui pegelaran MTQ ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muaro Jambi mencari Qori Qoriah terbaik asli dari Desa dalam Kabupaten Muaro Jambi guna dididik sehingga pada MTQ Tingkat Provinsi Jambi, Kabupaten Muaro Jambi telah menyiapkan Qori Qoriah terbaik.
“Kita tidak mau pada MTQ Tingkat Provinsi Jambi nanti Kabupaten Muaro Jambi mengambil Kafilah dari luar, padahal di Muaro Jambi sangat banyak Qori Qoriah terbaik yang bisa diandalkan ditingkat Provinsi bahkan ditingkat Nasional, “ujar BBS.
Untuk itu kata Wabup BBS, kepada para Kafilah utusan Rukun Tetangga (RT) supaya mengikuti perlombaan dengan baik, dan kepada Dewan Hakim MTQ agar betul-betul menilai lomba dengan benar dan jujur,”tegas Wabup BBS.
Usai membuka MTQ Wabup BBS memberikan ucapan selamat bertanding kepada para utusan RT, kemudian dilanjutlan dengan fhoto bersama. mad