Bangko, AP – Pembangunan Pasar Rakyat type A yang berlokasi di bekas terminal bongkar muat, Kecamatan Bangko Kabupaten Merangin oleh Kementerian Perdagangan diperkirakan dalam waktu dekat akan mulai beroperasi.
Menurut Kepala DKUMPP, Junaidi, yang dikonfirmasi pada Selasa (03/10), pasar rakyat tersebut sudah dihibahkan ke Pemerintah Daerah Kabupaten Merangin melalui dinasnya dari Kementerian Perdagangan.
“Yang jelas pasar itu sudah dihibahkan untuk tanggal pasti saya lupa yang jelas hibah itu ditahun ini” terang Junaidi.
Namun kabar yang beradar bahwa los los sudah dimonopoli pihak tertentu untuk disewakan ke pedagang nantinya dibantah oleh Kepala DKUKMPP karena pihaknya akan membuat tim untuk menentukan kriteria yang berhak bedagang dilokasi pasar tersebut.
“Itu tidak benar kalau sudah ada yang memonopoli los los pasar tersebut karena kami dalam waktu dekat akan membuat tim terlebih dahulu untuk menentukan syarat dan kriteria pedagang yang akan berjualan dilokasi tetsebut” tegas Junaidi.
Junaidi sedikit membocorkan informasi mengenai barang yang dijual dipasar rakyat tersebut ialah barang yang tidak menimbulkan limbah karena pihaknya berharap pasar tersebut tetap bersih dan nyaman.
“Kami menginginkan nantinya barang yang dijual dilokasi tersebut tidak mengandung limbah supaya tetap bersih,” pungkas Junaidi. nzr