Sarolangun, AP – Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Sarolangun akan segera dilaksanakan. Berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan, rencananya akan digelar 20-24 November 2017 mendatang.
Dimana dalam Porkab ini akan dilombakan sebanyak 8 cabang olahraga (Cabor) diantaranya, Sepak Bola, Volli Ball, Badminton, Catur, Atletik, Tennis Meja, Sepak Takraw dan Pencak Silat.
“Porkab ini akan diikuti perwakilan dari Kecamatan, artinya ada 10 Kecamatan yang akan menurunkan bibit terbaiknya untuk ikut bertanding,” kata Ketua Panitia Pelaksana Huzairin, baru – baru ini,
Sementara itu, Ketua KONI Sarolangun, Samsul Riduan, ST mengatakan, kegiatan Porkab ini sangat penting untuk membangkitkan semangat jiwa olahraga di Kabupaten Sarolangun.
“Untuk mempererat tali persaudaraan serta untuk menumbuhkembangkan jiwa semangat anak muda kita dalam menjadikan olahraga sebagai trend gaya hidup sehat,” katanya.
Selain itu, acara ini di lakukan untuk mencari bibit terbaik untuk menjadi perwakilan Sarolangun di ajang Porprov Jambi 2018 di Kabupaten Tebo.
“Kita harapkan dengan adanya Porkab, akan lahir bibit potensial untuk mempersiapkan atlit-atlit yang kita utuskan untuk ikut diajang Porprov 2018 nanti,” pungkasnya. luk