Tiga Camat Terkejut Dapat Penghargaan
Sungaipenuh, AP – Walikota H Asafri Jaya Bakri (AJB) menyerahkan pernghargaan bagi Tiga Camat Teladan dalam wilayah kota Sungaipenuh, dari delapan kecamatan.
Penghargaan diserahkan pada Acara resepsi HUT kota Sungaipenuh, di Aula kantor walikota Sungaipenuh, Rabu malam (08/11) kemarin.
Sebagai Teladan Satu diraih Camat Hamparan Rawang, Sev Eka Putra sementara peringkat kedua diperoleh
Camat Pondok tinggi, Agusti Irawan dan peringkat ketiga jatuh pada Camat Pesisir Bukit, Azuddin.
Walikota Sungaipenuh, menyebutkan penghargaan diberikan berdasarkan penilaian kinerja selama tahun 2017. Penilaian dilakukan oleh tim pemerintah kota Sungaipenuh. Dirinya, berharap prestasi yang diraih bisa ditingkatkan, mininal dipertahankan pada tahun yang akan datang.
Sementara itu, tiga camat teladan yang menerima penghargaan teladan, mengaku Terkejut. Bahkan, mereka tidak menyangka mendapat penghargaan.
Eka Putra, camat Hamparan Rawang, mengakui tidak mengetahui akan menerima penghargaan dari walikota.
“kami tidak tahu bakal dapat penghargaan, masalahnya tidak ada pemberitahuan terlebih dulu dari panitia,” sebut Sev Eka Putra, usai menerima penghargaan.
Sev Eka, juga mengakui tidak tahu kapan dilakukan penilaian. Selain itu, dirinya juga tidak tahu apa yang dinilai. “semua kita tahu, tapi yang jelas sebagai pembantu dan perpanjangan tangan walikota di tingkat kecamatan, kita siap layanani masyarakat,” sebut dia.
Sementara itu, Camat Pondok tinggi, Agusti Irawan, juga mengakui tidak menduga bakal dapat penghargaan. “ya, mungkin ini sureprize dari pak walikota,” ungkap dia.
Tidak jauh berbeda, camat Pesisir Bukit, Azuddin, juga melontarkan ketidak tahuannya akan hal penghargaan yang diterimanya. “yang jelas, sebagai perpanjangan tangan pemkot di kecamatan, kita siap laksanakan tugas dengan baik, kalau masalah penilaian itukan kewenangan pak walikota,” ungkap Azuddin.
Ketiga camat yang memperoleh predikat tekadan memiliki kesamaan dalam pelaksanaan tugas. Intinya, menurut ketiganya, tetap disiplin, selalu menjaga kebersihan, serta selalu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. hen