Muarasabak, AP – Operasi Zebra yang digelar serentak di seluruh Indonesia yang dimulai dari tanggal 1 November 2017 lalu, sudah berakhir pada tanggal 14 November 2017. Alhasil, sebanyak 953 kendaraan baik itu Roda 2 maupun Roda 4 berhasil ditilang oleh Satlantas Polres Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim). Kapolres Tanjabtim, AKBP Marinus Marantika Sitepu, S.Sos,MS.i, melalui Kasat Lantas, AKP Hardy mengatakan, dari 953 surat tilang yang telah dikeluarkan, didominasi oleh kendaraan Roda 2. “Operasi Zebra itu kita laksanakan selama 14 hari, sudah berakhir hari ini (kemarin, red), dengan hasil yang baik,” katanya saat ditemui diruang kerjanya, Rabu (15/11) kemarin.
Dia menuturkan, rincian hasil Operasi Zebra tersebut, yakni 790 Roda 2 dan 228 Roda 4, total keseluruhan sebanyak 1.018 kendaraan. Dari 1.018 tersebut, sebanyak 953 surat tilang telah dikeluarkan dan 65 berupa teguran. “Pada Operasi Zebra ini ada juga yang berupa teguran. Jadi tidak semuanya ditilang. Untuk total keseluruhan 1.018 kendaran yang terjaring pada Operasi Zebra Satlantas Polres Tanjabtim,” tuturnya.
Kasat menjelaskan, kendaraan yang telah ditilang, seperti tidak menghidupkan lampu kendaraan disiang hari, tidak memakai helm, tidak memiliki surat lengkap, tidak memasang kaca spion, memasang plat nomor tidak sesuai dengan ketentuan dan lain-lain. “Jadi pada operasi tersebut, banyak pelanggaran berlalulintas yang terjadi,” sebutnya.
Dia berharap kepada masyarakat, bahwa Operasi Zebra ini bisa dijadikan pembelajaran, dan tertib berlalulintas itu milik semuanya. Dengan harapan, apabila sudah terjun berlalulintas, yang paling utama ialah keselamatan untuk menghindari kecelakaan. “Kecelakaan ini yang perlu kita hindari dengan tindak-tidakan tersebut. Baik itu jumlah kecelakaan maupun lotalitas yang ditimbulkan oleh kecelakaan,” ungkapnya.
Selama Operasi Zebra dilaksanakan angka pelanggaran oleh pelajar minim. Pasalnya, sebelum Operasi Zebra dilakukan, pihaknya melaksanakan sosialiasi ke pelajar yang sudah cukup umur untuk membuat Surat Izin Mengendara (SIM).
“Sedangkan pelajar yang belum cukup umur di Operasi Zebra ini tidak ada yang membawa kendaraan. Saat operasi, mereka (pelajar, red) takut membawa kendaraan. Mudah-mudahan setelah Operasi Zebra ini, pelajar juga takut untuk membawa kendaraan sendiri,” tukasnya. fni