Sarolangun, AP – Tahun 2017 ini Pemkab Sarolangun gagal melakukan perekrutan CPNS, pasalnya sejak diusulkan awal tahun lalu, sampai saat ini belum ada realisasi.
Namun apakah rencana tersebut bakal di ulang kembali pada tahun 2018 mendatang, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sarolangun, Sudirman ME, melalui Kabid Mutasi, Debi Gusmahardi S Sos juga belum bisa memastikannya, sebab pihak pemerintah pusat saat ini lagi perampungan berkas CPNS pusat belum lama ini.
“Dipusatkan lagi fokus menyelesaikan berkas CPNS kemarin, ada kemungkinan setelah itu baru daerah merekrut CPNS, makanya tetap kita usul kembali,”terang Debi kemarin (07/12).
Disinggung bagaimana dengan fasilitas Computer Assisted Tes (CAT) nantinya jika usulan CPNS dikabulkan pemerintah pusat, Debi mengatakan akan meminjam fasilitas daerah lain, atau tes di Provinsi Jambi.
“Kemarin akan kita anggarkan namun angkanya lumayan besar jadi kita tunda dulu, untuk sementara kita pinjam atau tes CAT di Provinsi,”terang Debi.
Dengan demikian, Debi berharap, usulan CPNS yang telah diajukan bisa terkabul, sebab sampai saat ini tenaga PNS di Kabupaten Sarolangun masih tergolong kurang, belum lagi yang masuk masa pensiun.
“Mudah-mudahan ada penerimaan, bagi yang berminat menjadi PNS tidak ada salahnya mulai melengkapi dokumen yang bakal dibutuhkan,”tandasnya. luk