Kerinci, AP – Bencana kebakaran kembali terjadi di Kerinci, kali ini rumah warga desa Pasar Jujun menjadi bulan-bulanan si jago merah. Semua rumah didepan pasar tradisional Desa Jujun nyaris habis dilalap si Jago Merah.
Salah seorang warga Desa Jujun, Heri Harianto membenarkan Kebakaran hebat yang terjadi dalam kurun waktu lebih dua jam, mengakibatkan empat rumah milik warga Desa Jujun, Kecamatan Keliling Danau Habis terbakar. Satu rumah diantaranya berhasil diselamatkan Pemadam Kebakaran di Bantu warga dan beberapa rumah lainnya rusak ringan.
Menurutnya, si jago merah yang mengamuk tersebut terjadi sekitar pukul 21.10 wib, api baru berhasil dijinakkan sekitar pukul 23.00 wib. Kebakaran tersebut mengakibatkan empat rumah warga habis dilalap si jago merah, sedangkan satu rumah lainnya berhasil diselamatkan.
“Satu rumah tidak habis semua, apinya berhasil dipadamkan. Hanya 50 persen dari bangunan yang tertinggal,”ungkap salah seorang petugas Damkar, Heri Harianto.
Keempat rumah yang habis terbakar rumah milik Nenek Desi, Zayan dan Sarial dan terakhir rumah milik salah seorang warga pasar jujun yang biasa di panggil Wir.
“Armada yang diturunkan sekitar Lima Armada, alhamdulillah Api bisa kita jinakkan. Sehingga tidak merembet kerumah warga lainnya,”jelasnya.
Sementara itu, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kerinci, Amir Syam mengakui akan bencana kebakaran tersebut. Atas informasi dari warga, Armada damkar satu unit yang memang berpos di Jujun langsung turun di bantu warga.
Karena kondisi api yang semakin besar, memaksa pihaknya harus menurunkan semua armada damkar, baik dari Pos Sitinjau Laut, hingga pos di siulak.”Alhamdulillah jumlag rumah yang terkena kebakaran bisa antisipasi, kita bergerak bersama dibantu warga,”sebutnya.
Atas kejadian kebakaran yang terjadi Jumat malam (15/12) Pemerintah kabupaten Kerinci, melalui BPBD Kerinci, Sabtu (16/12) turun ke lokasi kebakaran. Hadir pada kunjungan tersebut, Bupati kerinci, H Adi Rozal, Kepala BPBd kerinci, Darifus, Kepal Dinas Sosial, Juanda dan Camat serta Kepala Desa Jujun.
Bupati Kerinci, H Adi rozal langsung memberikan bantuan meringankan korban bencana kebakaran tersebut, diantaranya mie Instan, Air Mineral, Terpal, Perlengkapan Masak. Selanjutnya akan diberikan bantuan atap seng, Kayu, Papan dan semen.
“Bantuan uang tunai juga akan diberikan, untuk korban rumahnya rusak berat diberi bantuan Rp 15 jut, swdang Rp 10 juta dan rusak ringan Rp 1 juta. Bantuan dana tersebut akan diberikan tahun 2018 nantinya,”jelasnya. (hen)