Kerinci, AP – Kebakaran lahan kembali terjadi di Kerinci. Beberapa hari lalu di daerah desa Perikan tengah, kacamatan Gunung raya. Kali ini, lebih hebat lagi, 10 hektar area perkebunan warga didaerah Sungai dedap, kecamatan Siulak mukai, ludes dilalap sijago merah.
Bahkan, api juga merambah kedalam kawasan hutan produksi. Kejadiannya, selasa (30/1) lalu.
Adanya kebakaran ini, dibenarkan Kepala Kantor Pengelolaan Hutan Produksi (KPHP) Unit 1 Kerinci, Neneng. Penuturan Neneng, lokasi kebakaran adalah perkebunan warga dan kawasan hutan produksi.
“Ya ada kebakaran, terjadi Selasa Siang (30/1), Sekitar 10 hektar yang terbakar,” sebut Neneng.
Kebakaran hutan di sungai Dedap, lanjutnya diduga terjadi karena aktivitas warga selaku petani yang membuka lahan dengan cara pembakaran serasah, sehingga saat api membesar tidak bisa dikendalikan.
“Lokasi di Sungai Dedap rawan kebakaran hutan, karena serasah yang tebal dan dibakar petani sehingga memicu kebakaran hutan,” sebutnya.
Meski demikian, lanjutnya kebakaran hutan tersebut sudah bisa dikendalikam dengan diturunkannya Tim Brigdalkarhutla KPHP Kerinci Unit 1 yang berjumlah 11 orang.
“Atas kejadian ini saya menghimbau agar masyarakat tidak melakukan pembakaran dilokasi perladangan, karena saat musim panas api tidak bisa dikendalikan,” himbaunya. hen