Jambi, AP – Pejabat Sementara (Pjs) Wali Kota Jambi Ir. M Fauzi menyampaikan apresiasinya kepada sekolah-sekolah Islam terpadu Kota Jambi yang telah menggalakan program tahfidz Qur’an di lingkungan sekolah.
Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri acara wisuda tahfidz Qur’an ke-V Sekolah Dasar (SD) Islam Terpadu (IT) Ashiddiiqi Kota Jambi, di aula Griya Mayang rumah dinas Wali Kota Jambi, Senin (26/02).
Dalam sambutannya, Fauzi mengatakan, program tahfidz Qur’an yang diterapkan di lingkungan sekolah sejalan dengan program pemerintah Kota Jambi dalam membangun akhlak masyarakat, lewat penerapannya di sekolah, program tahfidz diyakini mampu menjadi sebuah langkah strategis untuk membentengi anak-anak dari berbagai macam pengaruh negatif di era modern saat ini.
“Kita pasti tidak rela jika anak didik kita berilmu tinggi namun tidak memiliki alhlak dan etika, maka wajib bagi kita mengajarinya membaca dan mengamalkan al-Qur’an, guna membentengi mereka dari sifat-sifat zolim, atau sifat yang mngabaikan ajaran agama,” tuturnya.
Selain itu, kata Fauzi, penanaman ayat-ayat al-Qur’an sejak dini, akan menjadi pondasi bagi anak-anak kelak Ia menjadi ulama’ dan umaro’ di masa depan.
“Al-Qur’an ini mengandung informasi-informasi yang luar biasa, jadi anak-anak penghafal al-Quran adalah aset terbesar ummat, mereka adalah bibit ulama’ bagi negeri ini, semoga mereka menjadi ulama yang besar, menjadi pimpinan yang besar berbasis pengetahuan agama,” harapnya.
Diakhir sambutannya Fauzi mengucapkan terimakasih kepada sekolah-sekolah Islam terpadu di Kota Jambi telah konsisten dalam menjalankan program tahfdiz Qur’an.
“Atas nama pemerintah Kota Jambi tentu kami patut bangga dan bergembira dengan program ini, sekali lagi untuk para guru, para pembimbing dan alim ulama’ kami ucapkan terimkasih, semoga program ini tetap terus dijalankan,” tandasnya. Budi