Kualatungkal, AP – Belum mengalirnya air bersih ke rumah warga Tebing Tinggi hasil proyek revitalisasi sebesar 30 miliar diakui oleh Direktur PDAM Tirta Pengabuan, Ustayadi Barlian.
“Listrik yang belum memadai membuat PDAM belum bisa mengalirkan ke rumah-rumah warga,” sebutnya.
Sementara Kabid Cipta Karya Dinas PUPR, Saprun dikonfimasi mengenai pembangunan revitalisasi air bersih Tebing Tinggi ini mengaku sudah selesai. Menurut dia untuk masalah mengalirkan itu tanggung jawab PDAM.
“Sedangkan untuk listrik, kawan-kawan dari PLN di lapangan masih kerja terus sampai hari ini,” sebutnya. met