Jambi, AP – Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Jambi H Fachrori Umar menekankan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menerapkan efisiensi dalam menjalankan roda pemerintahan baik dalam pembangunan maupun pelayanan kepada masyarakat di daerah itu.
Pernyataan itu dikatakannya usai mengikuti pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2018 dalam rangka penyusunan Rancangan Kerja Pemerintah (RKP) 2019, Jakarta, Senin (30/04).
“Sesuai pesan Presiden RI, untuk terus mendorong efisiensi dalam roda pemerintahan, baik itu dalam birokrasi maupun perizinan. Jadi tidak ada lagi pekerjaan yang bertele-tele atau membutuhkan waktu yang lama,” kata Fachrori.
Menurut dia program-program prioritas harus terus didorong penyederhanaannya sehingga output yang dihasilkan bisa cepat dan tepat guna bagi masyarakat Provinsi Jambi.
“Kita telah mendengarkan arahan dari Presiden untuk terus mendorong efisensi. Bapak Presiden juga mengatakan bahwa musuh terbesar kita adalah buang-buang waktu, terutama dalam proses birokrasi di pemerintahan kita,” katanya menjelaskan.
“Kita harus lebih mengutamakan kepentingan masyarakat karena kita semua yang bekerja di pemerintahan ini untuk kesejahteraan masyarakat,” katanya lagi.
Sebab itu, Fachrori menegaskan kepada seluruh ASN baik itu di pemerintahan provinsi maupun kabupaten/kota untuk mempergunakan waktu dengan sebaik-baiknya guna kesejahteraan masyarakat Jambi.
“Jangan sampai kita membuang-buang waktu dalam melaksanakan pekerjaan, sehingga apa yang kita kerjakan bisa selesai dengan cepat dan tepat sasaran karena waktu sangat berharga sekali,” katanya menambahkan. ant