Sungaipenuh, AP – Untuk menjaga situasi kondusif di Kerinci dan kota Sungaipenuh, Satuan Binmas Polres Kerinci, terus lakukan sosialisasi ditengah masyarakat.
Seperti, Jum’at (04/01) lalu, Sat Binmas melakukan jum’atan, di Masjid Baiturahim, Desa Permanti kecamatan, Pondok tinggi, kota Sungaipenuh. Kegiatan ini, dipimpin Kasat Binmas Iptu H.Khairusmen, dan khatib Brigadir. Pordayanto, anggota Sat Binmas Polres Kerinci
Dihadapan jemaah sholat jum’at, kapolres Kerinci, AKBP. Dwi Mulyanto, diwakili Kasat Binmas Iptu. H.Khairusmen, menyampaikan agar masyarakat tetap memelihara Kamtibmas di lingkungan, terutama dilingkungan masing-masing. Apalagi, katanya tahun 2019 adalah tahun Politik.
Selain itu, Khairusmen, juga mengharapkan masyarakat tetap bijak menggunakan dan menanggapi informasi di Media Sosial (Medsos), terutama yang berkaitan dengan Hoax dan Hate Speech.
Bijak dalam penggunaan, ungkap dia, diantarannya tidak melakukan ujaran kebencian, baik langsung, maupun Lewat Medsos yang dapat meresahkan masyarakat. Masih menurut dia, mencegah dari dini Konflik sosial, yang berawal dari kenakalan remaja.
Khairusmen juga mengajak, masyarakat untuk ikut mengsukseskan Pileg dan Pilpres secara serentak 17 April, mendatang. “mari kita ciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan sejuk, sehingga ajang Pilpres dan Pileg berjalan sukses dan damai”, ajakannya. (hen)