Kualatungkal, AP—Sebanyak 5.041 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) di Kabupaten Tanjab Barat bakal mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun 2019.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tanjab Barat Martunis M. Yusuf M.Pd melalui Panitia Ujian Nasional Disdikbud, Amrial, S.Pd mengatakan 5.041 siswa itu terdiri dari 3.052 siswa SMP dan 1.989 siswa MTs.
Dari 5.041 siswa yang mengikuti UNBK berasal dari 99 satuan pendidikan, 50 sekolah negeri dan 49 sekolah swasta (52 SMP dan 47 MTs).
Beberapa SMP dan MTs tersebut ada yang melaksanakan UNBK secara mandiri maupun menumpang dengan sekolah lain.
“Kalau swasta ada yang tidak UNBK. Dari beberapa sekolah yang menumpang melaksanakan UNBK pun tidak sebanyak yang mandiri,” jelas Amrial, Sabtu (09/02).
Sama halnya seperti tahun 2018, Amrial optimistis pelaksanaan UNBK di Kabupaten Tanjab Barat bisa berlangsung lancar.
“Sesuai jadwal, Ujian SMP ini pelaksanaannya tanggal 22 hingga 25 April mendatang,” jelasnya.
Sementara itu, sekolah yang melaksanakan Ujian Nasional Kertas dan Pensil (UNKP) sebanyak 449 siswa dari 14 SMP.
“Ini terdiri dari 14 SMP, 10 SMP negeri dan 4 SMP swasta,” timpalnya.(it)